Page 10 - Petualangan Penaku
P. 10
Kata Pengantar
Buku ini merupakan tindak lanjut dari pelatihan menulis
bagi siswi MI Darun Najah II Banyuwangi, sebagai upaya
membudayakan menulis sejak dini, meskipun dengan bahasa
yang sangat sederhana. Hal ini dimaksudkan agar siswa
terbiasa untuk menyampaikan pengalaman, ide dan gagasan
dalam bahasa tulisan yang dapat dibaca banyak orang.
Kepolosan dalam tulisan anak-anak ini merupakan hal
yang menarik untuk dibaca orang-orang dewasa, dengan
bahasa anak-anak tersebut terlihat kejujuran pembiasaan
sehari-hari dari anak yang penuh dengan nuansa keagamaan,
mulai dari pembiasan bangun pagi untuk menunaikan sholat
shubuh berjamaah, hingga kegiatan mengaji di TPQ terdekat.
Tema tulisan tentang liburan dan kegiatan dirumah ini
dipilih dengan mengingat tema tersebut dialami sendiri oleh
siswa, sehingga dari cerita yang mereka tuliskan dari
pengalaman pribadi mereka dapat kita fahami tentang
kebiasaan yang mereka lakukan yang disetiap kesempatan
tidak melupakan kewajibannya sebagai seorang muslimah.
Meskipun dengan bahasa yang masih sangat sederhana,
namun pembiasaan menulis dan dibukukan dalam satu buku ini
perlu dikembangkan, dari yang hanya beberapa paragraf saja,
nantinya akan mengembang dapat membuat satu cerita pendek
beberapa halaman, yang pada saatnya nanti satu anak dapat
menulis dalam satu buku, baik karya fiksi maupun non fiksi.
Mereka pada saatnya nanti akan membaca kembali cerita yang
ada dari buku ini, mengingatkan bahwa dari buku inilah mereka
untuk pertama kalinya menuangkan karya cerita.
viii